Tantangan Hari Ketiga Komunikasi Produktif Bunsay IIP

Semalam saya istirahat sekitar jam 21.00 sendirian dikamar, dan pada sekitar jam 23.00 saya terbangun oleh suara ketukan di pintu depan. Ternyata suami saya baru pulang bekerja. Tapi setelah menyambut suami hingga ia pun tertidur nyenyak. Saya malah tidak bisa tidur lagi.

Setelah berdoa, baca buku, cek HP, tetap saja mata ini sulit sekali terpejam dan pikiran tetap sadar.

Kejadian ini terjadi jika ketika saya sedang tertidur nyenyak kemudian tersentak oleh suara yang membangunkan.

Dan mata inipun baru dapat terpejam pada sekitar 03.30 dini hari..
Saya pun membangunkan suami untuk sholat malam. Setelah itu saya kembali mencoba memejamkan mata. Karena saya sedang tidak sholat.

Hari ini, Sekitar jam 5.30 suami membangunkan saya dalam keadaan sudah rapih dan berpamitan ingin berangkat kerja.

Pada tantangan hari pertama dan kedua saya berhasil mengantarkan suami ketja dalam kondisi sadar dan penuh 'intensity of eye contact'. Tapi hari ketiga ini saya rasa saya gagal mendapatkan kaidah itu.
Dengan mata yang masih terkantuk karena baru tertidur kurang lebih 2 jam, saya pun mencium tangan suami sesegera mungkin, entah sadar atau tidak. (Duuh maafkan abang).

Dan suamipun berkata..
"Abang berangkat kerja ya, nanti malam pintu ga usah dikunci. Biar nanti kalau abang pulang malam kamu sudah tidur, abang bisa masuk tanpa membangunkan kamu."
"Oh.. iya.." (jawabku lega, Alhamdulillah)

Sepertinya pada komunikasi kali ini, kaidah 'clear and clarify' dan kaidah 7-38-55 yang justru digunakan oleh suami saya.

Singkat dan jelas pesannya, sekaligus bikin hati meleleh.. intonasi dan bahasa tubuhnya sangat membuat hati ini senang, nyaman.. terimakasih ya bang.

#hari3
#tantangan10hari
#komunikasiproduktif
#kelasbunsayiip

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Misi Pernikahan atau Misi Keluarga (Part 1) by Ust. Harry Santosa

Materi ke 10 Matrikulasi IIP batch#1

Saudara & Persaudaraan