Al Baqarah Project Day 2

Setelah semalam diskusi dengan suami sudah mantap. Luruskan niat. Pagi ini setelah sholat subuh kami memulai setoran. Targetnya satu hari satu ayat, tapi kami ingin memulai dengan semangat yang tinggi.
Saya mentargetkan 10 ayat dihari pertama.
Alhamdulillah 10 ayat pertama saya setor kepada sang suami cukup lancar. Ayat 1-5 memang sudah hapal, karena sering membacanya di doa dan dzikir pagi dan petang. Ayat 6 sampai 10 baru dikuatkan lagi hapalannya hari ini.
Abi mengalami sedikit tantangan saat memasuki ayat ke 8. Tapi Alhamdulillah selesai di ayat ke 8.
Nanti jika ada kesempatan bertemu saat anak sulung kami libur. Kami berniat untuk meminta dikoreksi hapalannya. Karena si sulung sudah hapal surat Al Baqarah lebih dulu.

#tantanganhari2
#Level3
#MyFamilyMyteam
#KelasBunsayIip

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Misi Pernikahan atau Misi Keluarga (Part 1) by Ust. Harry Santosa

Materi ke 10 Matrikulasi IIP batch#1

Saudara & Persaudaraan