NHW5 Matrikulasi IIP batch 1

NICE HOMEWORK #5
MATRIKULASI INSTITUT IBU PROFESIONAL  BATCH #1
BELAJAR BAGAIMANA CARANYA BELAJAR (Learn How to Learn)
Setelah kemarin kita mempelajari  tentang “Learn How to Learn”  maka kali ini kita akan mempraktekkan bagaimana diri kita sebagai Ibu pembelajar sejati, memahami tentang karakteristik belajar kita, sehingga kelak anda bisa memiliki panduan untuk melihat bagaimana anak anda belajar.

Beberapa hal yang perlu kita ketahui dalam proses belajar adalah
a. Diri Sendiri
b. Kemampuan dan gaya belajar anda
c. Proses yang berhasil anda gunakan dan dibutuhkan
d. Minat dan pengetahuan atas mata pelajaran yang diinginkan

PANDUAN BELAJAR UNTUK BELAJAR
Silakan amati proses belajar bunda saat ini ketika menjadi ibu, baik dalam mengikuti forum belajar di grup Ibu Profesional maupun di forum-forum belajar yang lain. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini sebagai panduan:

TAHAP 1:

Mulai dengan masa lalu
Apakah pengalaman anda tentang cara belajar? Apakah anda
senang membaca? memecahkan masalah? menghafalkan? bercerita? menterjemah? berpidato?
mengetahui cara meringkas?
tanya diri kita sendiri tentang apa yang kita pelajari?
Apakah punya akses ke informasi dari banyak sumber?
menyukai ketenangan atau kelompok belajar?
memerlukan beberapa waktu belajar singkat atau satu yang panjang?
Apa kebiasaan belajar anda? Bagaimana tersusunnya? Yang mana terbaik? terburuk?
Bagaimana saya berkomunikasi untuk mendapatkan feedback system terhadap apa yang saya pelajari? Melalui ujian tertulis, naskah, atau wawancara?

TAHAP 2
Teruskanke masa sekarang, ambil mata pelajaran dalam universitas kehidupan ini.
Berminatkah anda?
Berapa banyak waktu saya ingin gunakan untuk belajar?
Apa yang bersaing dengan perhatian saya?
Apakah keadaannya benar untuk meraih sukses?
Apa yang bisa saya kontrol, dan apa yang di luar kontrol saya?
Bisakah saya merubah kondisi ini menjadi sukses?
Apa yang mempengaruhi minat  anda terhadap pelajaran ini?
Apakah saya punya rencana?
Apakah rencana itu mempertimbangkan pengalaman dan gaya belajar anda?

TAHAP 3
Pertimbangkan Proses
Apa judulnya?
Apa kunci kata yang menyolok?
Apakah saya mengerti?
Apakah yang telah saya ketahui?
Apakah saya mengetahui pelajaran sejenis lainnya?
Sumber-sumber dan informasi yang mana bisa membantu saya?
Apakah saya mengandalkan satu sumber saja (contoh, buku)?
Apakah saya perlu mencari sumber-sumber yang lain?
Sewaktu saya belajar, apakah saya tanya diri sendiri jika saya mengerti?
Sebaiknya saya mempercepat atau memperlambat?
Jika saya tidak mengerti, apakah saya tanya kenapa?
Apakah saya berhenti dan meringkas?
Apakah saya berhenti dan bertanya jika ini logis?
Apakah saya berhenti dan mengevaluasi (setuju/tidak setuju)?
Apakah saya membutuhkan waktu untuk berpikir dan kembali lagi?
Apakah saya perlu mendiskusi dengan "para pembelajar" lain untuk proses informasi lebih lanjut?
Apakah saya perlu mencari "para ahli", guru atau pustakawan?

TAHAP 4
BUAT REVIEW
Apakah kerjaan saya benar?
Apakah bisa saya kerjakan lebih baik?
Apakah rencana saya serupa dengan "diri sendiri"?
Apakah saya memilih kondisi yang benar?
Apakah saya meneruskannya; apakah saya disiplin pada diri sendiri?
Apakah saya merasa sukses?
Apakah saya merayakan kesuksesan ini?

Selamat memahami diri dalam proses belajar.

Salam Ibu Profesional,
------------------------------------

Nice Home Work #5
Matrikulasi Institut Ibu Profesional
Batch 1

BELAJAR BAGAIMANA CARANYA BELAJAR (Learn How to Learn)

Dari materi Matrikulasi IIP sebelumnya, NHW#5 ini semakin memperjelas apakah yang selama ini kita pelajari dan kita terapkan ke anak-anak kita sudah benar?
Saya bisa belajar kembali untuk memahami gaya belajar saya sendiri dan yang akan saya gunakan sebagai panduan untuk melihat proses dan gaya belajar ketiga anak saya.

Tahap 1. Melihat masa lalu.

Proses pembelajaran yang saya dapat ketika masih kecil, saya lebih sering didikte dan disuruh mencatat. Padahal saya termasuk anak yang tidak suka menulis dan tulisan saya sampai saat ini tidak rapih dan tidak bagus. Kecuali jika saya niat agak diperlambat menulisnya dan agak diukir hasilnya baru keren. Hehe..

Saya suka membaca.
Ketika saya membaca, saya suka menggaris bawahi hal-hal penting dan kadang menuliskan kembali kalimat penting yang didalamnya terdapat ilmu pengetahuan, rumus-rumus penting atau kalimat yang dapat meningkatkan motivasi saya.

Saya tipe yang cepat menghafal tapi cepat lupa juga jika tidak sering diulang atau dilatih.
Saya juga suka menggambar.
Saya termasuk anak yang menyukai ketenangan ketika belajar sendiri atau sambil mendengarkan musik dengan suara pelan.
Saya juga termasuk pembelajar yang cepat dan bisa menguasai suatu keterampilan dengan cara otodidak. Hampir semua bidang saya bisa. Tapi tidak ada yang saya kuasai sampai tahap mahir. :p

Menurut saya, saya baru bisa melihat feedback system terhadap apa yang saya pelajari lewat wawancara.

Tahap 2. Ke masa sekarang.

Setelah saya menikah dan dikaruniai tiga orang anak. Satu laki-laki dan dua perempuan. Saya lebih senang belajar memahami sifat suami dan anak-anak.
Selain itu saya belajar menyampaikan sedikit ilmu tahsin Al Qur'an pada anak-anak saya maupun pada ibu-ibu di salah satu majelis ta'lim.
Saya juga suka mengamati sifat atau sikap orang lain ketika berinteraksi.
Saya sering mendapatkan hikmah yang bisa saya ambil dari interaksi tersebut, mengenai ketulusan sikap, kejujuran, kesabaran, emosi ataupun sebuah kebijakan yang dia ambil.
Dengan berusaha memaknai setiap kejadian pada universitas kehidupan ini, saya bisa merubah kondisi dari yang kurang baik menjadi lebih baik lagi.

Tahap 3. Pertimbangkan proses.

Dalam proses belajar saya yang lebih mengalir begitu saja. Saya membutuhkan pendukung, sumber-sumber dan informasi dari berbagai media maupun dari para ahli untuk lebih menguatkan dan meyakinkan atas apa yang sudah saya dapatkan dan jalankan dalam universitas kehidupan ini.

Tahap 4. Review

Dari proses belajar maupun mengajar dalam kehidupan saya. Saya merasa masih kurang dalam hal mendisiplinkan diri sendiri.
Saya pun masih membutuhkan jam belajar untuk peningkatan kualitas diri saya sendiri sebelum saya berada pada ranah publik.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Misi Pernikahan atau Misi Keluarga (Part 1) by Ust. Harry Santosa

Materi ke 10 Matrikulasi IIP batch#1

Saudara & Persaudaraan